Jumat, 28 November 2014

Manfaat Minum Air Putih

ButonmintZ.blogspot.com - Air putih merupakan salah satu minuman segar dan sangat baik bagi kesehatan tubuh manusia. air putih merupakan kebutuhan utama bagi manusia untuk melangsungkan hidup. Tanpa air maka manusia tidak akan bisa bertahan hidup. Tak bisa dibayangkan jika tubuh kekurangan cairan dalam jangka waktu lama, tentunya akan menimbulkan rasa haus dan dehidrasi.

Berdasarkan fakta medis, seluruh organ manusia membutuhkan cairan atau air dalam jumlah yang cukup untuk menunjang padatnya aktivitas setiap hari. Pada umumnya minum air putih yang baik minimal 8 gelas sehari atau 2 liter setiap harinya.

Waktu terbaik untuk memulai minum air putih adalah di pagi hari, karena pada pagi hari tubuh kehilangan banyak cairan akibat proses pemulihan semalam. Jadi sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi air putih ketika bangun tidur. Lalu apa saja manfaat minum air putih bagi kesehatan? Langsung saja berikut adalah manfaat yang perlu anda ketahui.

manfaat minum air putih

Mencegah Penyakit Batu Ginjal
Manfaat minum air putih yang pertama adalah dapat mencegah penyakit batu ginjal. Batu ginjal ini disebabkan karena adanya kadar garam dan garam menurut teori kesehatan larut dalam air. Dengan cara mencukupi kebutuhan air dalam tubuh minimal 8 gelas sehari, maka batu ginjal pada tubuh akan larut dengan air bersama ikut keluar dengan air seni.

Memperlancar Buang Air Besar
Rasa sembelit atau susah buang air besar sangat mengganggu bagi siapa saja. Banyak cara untuk memperlancar buang air besar salah satunya dengan mengkonsumsi buah pepaya serta dengan minum air putih. Minum air putih sangat dianjurkan untuk membantu memperlancar buang air besar. Oleh karena itu air putih sangat bagus untuk memperlancar sistem pencernaan pada tubuh.

Mengurangi Resiko Kanker
Manfaat minum air putih adalah mengurangi resiko kanker. Berdasarkan studi yang ada menunjukkan bahwa dengan mengkonsumsi minum air putih dapat mengurangi resiko penyakit kanker terutama seperti kanker kandung kemih, dan kanker usus besar. Air putih dapat meleburkan konsentrasi gen sebagai penyebab pemicu kanker dalam urine serta memperpendek waktu virus saat dalam kontak dengan lapisan kandung kemih. Baca juga Mamfaat Buah Kelapa

Penyeimbang Sistem Getah Bening
Air putih dapat membantu menyeimbangkan sistem getah bening. Saat sistem getah bening dapat bekerja maksimal maka tubuh akan memiliki data tahan untuk melihat infeksi yang dapat mengganggu kualitas kesehatan pada tubuh. Oleh karena itu mengkonsumsi air putih sangat dianjurkan.

Mengeluarkan Racun dalam Tubuh
Dengan mengkonsumsi air putih minimal 8 gelas sehari maka racun yang terdapat di dalam tubuh secara otomatis akan dikeluarkan melalui urine maupun keringat. Hal ini tentunya akan sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Nah itulah beberapa manfaat minum air putih, walaupun terlihat sepele namun air putih menyimpan banyak khasiat dan manfaat di dalamnya. Sekian dan semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar